Serang,- Melanjuti pemberitaan yang beredar di media sosial terkait dugaan pemangkasan uang bantuan langsung tunai kesejahteraan rakyat yang di singkat menjadi BLT-Kesra, oleh oknum perangkat desa tirtayasa, kecamatan tirtayasa, kabupaten serang-banten. Salah satunya di media sisirakyat.com
Hasil investigasi awak media di lapangan menyudutkan bahwa hal tersebut menyimpulkan oknum perangkat desa tirtayasa diduga mal administrasi.
Seperti yang di jelaskan salah satu rukun tetangga (RT) di desa Tirtayasa menyampaikan, "Iyah soal potongan uang penerima BLT kesra di lingkungan RW di sini itu sudah mufakat bersama, sebelumnya sudah di musyawarahkan terlebih dahulu, bahwa beberapa penerima BLT kesra di sini itu sebagian banyak sudah sering menerima bantuan seperti PKH dan BLT desa. "Ujarnya
"Jadi pemilik data hanya di berikan upah mengambil sebesar Rp. 100.000 saja, untuk sisanya di alihkan kepada warga yang belum pernah menerima bantuan apapun, adapun jumlah keseluruhanya baiknya pertanyakan sama pak RW. "Jelasnya salah satu RT desa Tirtayasa, Selasa, 06 Januari 2026.
Sementara, menurut sumber yang bisa di percaya penerima bantuan dari pihak ke dua mengatakan bahwa hanya menerima uang sebesar Rp. 700.000, per KPM. Lantaran untuk sisa Rp. 100.000 di kemanakan.?
Di lain tempat, awak media menemui pemerintah kecamatan tirtayasa untuk di mintai pernyataan, namun hal serupa terdengar seakan diduga kongkalikong dengan perangkat desa tirtayasa bahwa pihaknya diduga menyetujui adanya pemotongan BLT kesra tersebut.
"Kalau terkait pemotongan BLT kesra di desa Tirtayasa itu saya sudah ngobrol sama kepala desa nya, ternyata uang yang di bagikan kepada KPM yang belum pernah menerima bantuan apapun, jadi di bagikan sisanya. "Terang camat kepada wartawan
Terkait penerima bantuan per KPM hanya menerima Rp. 700.000 camat Tirtayasa hanya menjawab, "kalo soal itu saya tidak tau, mungkin salah ngomong kali, seharusnya tidak boleh. "Katanya, kamis 08 Januari 2026.
Awak media berupaya untuk menemui oknum RW yang sering di juluk dalam pemberitaan, namun hingga saat ini tak membuahkan hasil.
//AL_Tis



